Portal berita terpercaya prabowo subianto yang humanis,berani dan tegas
Berita  

MK Mengaku Kurang Berpengalaman dalam Kasus Pencegahan Amicus Curiae dalam Perselisihan Pemilihan Presiden

MK Mengaku Kurang Berpengalaman dalam Kasus Pencegahan Amicus Curiae dalam Perselisihan Pemilihan Presiden

Jumat, 19 April 2024 – 09:26 WIB

Jakarta – Mahkamah Konstitusi mengakui kurang pengalaman terkait dengan amicus curiae atau sahabat pengadilan, dalam sengketa pilpres. Hingga 18 April 2024, total sebanyak 33 tokoh dan forum masyarakat sudah mengajukan amicus curiae ke MK terkait sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Juga :

Daftar 14 Amicus Curiae yang Didalami Hakim MK, Termasuk Punya Megawati

Selain itu, MK juga menyebut amicus curiae dalam sengketa pilpres merupakan pertama kali terjadi dan terbanyak di 2024.

“Di MK ini minim pengalaman amicus curiae, apalagi di perkara perselisihan hasil pilpres. Kita pernah terima, tapi di perkara pengujian undang-undang,” kata Juru Bicara MK, Fajar Laksono di Gedung MK, dikutip Jumat, 19 April 2024.

Baca Juga :

Prabowo Minta Pendukungnya Tak Lakukan Aksi di MK

“Jadi kalau pun sejarah, ini pertama dan terbanyak. Seingat saya di 2004, 2009, 2014, 2019, nggak ada amicus curiae seperti ini,” sambungnya.

Di sisi lain, Fajar mengaku belum bisa menilai seberapa besar pengaruh amicus curiae terhadap putusan MK. Menurutnya, hal itu merupakan otoritas dari Hakim Konstitusi.

Baca Juga :

MK Pastikan Tak Ada Deadlock Putuskan Perkara Sengketa Pilpres

“Kalau ditanya seberapa besar pengaruhnya, kita tidak bisa mengukur karena kembali lagi, itu keyakinannya hakim. Ini mau percaya, mau ikut mau mempertimbangkan amicus curiae ini atau tidak,” tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, Juru bicara Mahkamah Konstitusi (MK), Fajar Laksono mengatakan bahwa saat ini sebanyak 33 tokoh maupun forum masyarakat yang sudah mengajukan amicus curiae atau sahabat pengadilan ke MK.

Meski begitu, ia menegaskan bahwa hanya ada 14 amicus curiae yang bakal didalami oleh hakim MK.

“Ada 14 (yang didalami). Hari ini (masuk) 10, kemarin 23, total 33 (amicus curiae),” kata Fajar kepada wartawan di Gedung MK, Jakarta Pusat, Kamis, 18 April 2024.

Fajar kembali mengatakan bahwa 14 amicus curiae itu bakal didalami oleh hakim, bukan dipertimbangkan. Ia menyebut para hakim MK sudah mencermati 14 amicus curiae itu.

“Nah 14 itu yang sampai dengan hari ini sudah didalami oleh hakim gitu kan, bukan berarti dipertimbangkan ya. Dipertimbangkan atau tidak itu nanti, tapi yang penting itu 14 amicus curiae itu sudah diserahkan ke hakim dan sudah dibaca dan dicermati,” kata Fajar.

Di sisi lain, Fajar mengungkapkan bahwa berdasarkan keputusan majelis konstitusi, hanya ada 14 amicus curiae yang bakal dicermati oleh halim MK. Di mana, lanjut dia, amicus curiae dibatasi maksimal pada 16 April 2024 pukul 16.00 WIB.

“Dan sejak saat itu kan semua berkas termasuk kesimpulan menjadi bahan yang dipelajari, dikaji, didalami dan dipertimbangkan oleh majelis hakim,” kata Fajar.

“Kalau tidak dibatasi, ini RPH kan terus berjalan. Nanti, ada banyak masuk, ada banyak masuk, menjadi berpengaruh terhadap proses pembahasan atau pengambilan putusan,” imbuhnya.

Halaman Selanjutnya

Meski begitu, ia menegaskan bahwa hanya ada 14 amicus curiae yang bakal didalami oleh hakim MK.

Exit mobile version