Portal berita terpercaya prabowo subianto yang humanis,berani dan tegas
Berita  

Presiden Jokowi Mengajak untuk Merenungkan Makna Pengorbanan Yesus Kristus di Jumat Agung

Presiden Jokowi Mengajak untuk Merenungkan Makna Pengorbanan Yesus Kristus di Jumat Agung

Jumat, 29 Maret 2024 – 17:51 WIB

Jakarta – Presiden Joko Widodo, turut menyampaikan ucapa selamat Jumat Agung kepada umat Kristiani, yang jatuh pada hari ini, Jumat 29 Maret 2024.

Baca Juga :

Momen Akrab Prabowo dan Jokowi di Acara Bukber di Istana Negara

Dalam akun media sosial Instagram resmi Presiden Jokowi, mengajak seluruh umat untuk meresapi bagaimana pengorbanan Yesus Kristus.

Menurut Kepala Negara, pengorbanan Yesus tersebut punya makna dan nilai kasih serta kedamaian yang bisa menenangkan jiwa. Maka Presiden berharap, ini bisa menjadi inspirasi dalam membangun kebersamaan sebagai bangsa Indonesia.

Baca Juga :

Mengungkap Makna Simbol Telur Paskah, Lebih dari Sekadar Telur

“Selamat memperingati Jumat Agung kepada seluruh umat Kristiani. Semoga dapat senantiasa meresapi makna besar dari pengorbanan Yesus Kristus, serta menjadikan nilai kasih yang tulus, pengampunan yang tak terhingga, juga kedamaian yang menenangkan jiwa, sebagai inspirasi hidup kebersamaan kita sebagai bangsa Indonesia,” tulis Presiden Jokowi dalam akun Instagram miliknya @jokowi, dikutip VIVA, Jumat 29 Maret 2024.

Baca Juga :

Kemenkominfo Mengadakan Kegiatan Webinar "Hak dan Tanggung Jawab di Ruang Digital"

Jalan Salib Kolosal di Ruteng Ikut Dijaga Remaja Muslim, Ribuan Orang Menyaksikan

Tablo, atau jalan salib digelar secara kolosal di lapangan Motang Rua Ruteng, Manggarai, Nusa Tenggara Timur atau NTT, pada Jumat 29 Maret 2024. Remaja muslim ikut serta.

VIVA.co.id

29 Maret 2024

Exit mobile version